Friday, December 15, 2006

KENALILAH KEBAIKAN DIRIMU


Seorang manusia sering kali melakukan suatu perbuatan tanpa disadari, hal itu baru kita rasakan dan disadari ketika lagi termenung atau merefleksikan kejadian-kejadian yang telah lalu. Tapi sayangnya kita jarang sekali melakukan refleksi dalam setiap kejadian yang sudah kita lalui, padahal kalau saja kita mau sedikit berefleksi kita akan mendapatkan banyak hal yang dapat kita pelajari disetiap harinya.

Mencoba merefleksikan diri dalam segala tindakan yang telah kita lakukan merupakan sebagai satu pembelajaran bagi diri kita akan ada banyak hal didalam diri sendiri, namun terkadang mengenali diri bahkan kebaikan dari kita sangatlah tidak mudah, mengapa demikian? Karena sering kali kita selalu bergantung kepada kebaikan orang lain kita jarang mengasah kebaikan kita sendiri, bahkan kita percaya kebaikan orang merupakan kebaikan yang sangat berarti bagi diri kita. Memang betul berarti tapi belum tentu semua kebaikan seseorang itu adalah tulus,, kenapa dikatakan demikian karena kita sering melihat, bahkan merasakan banyak orang yang melakukan kebaikan hanya sebatas kepura-puraan, mengharap imbalan, dapat pengakuan dari banyak orang karena dilihat dapat melakukan kebaikan dan membuat orang lain merasa harus berterimakasih.

Seandainya semua manusia dibumi ini dapat mengenali kebaikan dirinya dengan baik dan dapat mempercayai betul bahwa dirinya adalah baik, mungkin tidak akan pernah ada rasa cemas, kesedihan, ketakutan dalam kehidupan di dunia ini.

Kalau saja kita memiliki hati nurani yang sangat peka maka akan sangat mudah mengenali kebaikan dalam diri kita. Akan tetapi kepekaan hati nurani kita selama ini sering kali terkikis karena ketidak jujuran kita, karena keegoisan kita bahkan karena selalu ada perasaan negative terhadap orang lain. Hati nurani yang diberikan Tuhan sebagai hal yang termulia sangatlah kita sia-siakan karena hanya ingin mementingkan keinginan dan ego kita sendiri. Tidak pernah ada kata terlambat untuk mengenali kebaikan diri kita dengan mempercayai bahwa kita adalah orang yang baik dan kita harus selalu yakin betul bahwa kita bisa menjadi baik bagi diri kita, keluarga, serta masyarakat.